Logo

berdikari Politik

Rabu, 25 September 2024

Barisan Tim Pemenangan Semakin Bertambah, Empat Komunitas Nyatakan Dukungan untuk Ardjuno

Oleh ADMIN

Berita
Sebanyak empat komunitas di Bandar Lampung memutuskan mendukung pasangan Ardjuno saat mengunjungi posko pemenangan pasangan Ardjuno di Jalan Soekarno Hatta, Tanjung Senang, Bandar Lampung, Selasa (24/9/2024). Foto: Berdikari.co

Berdikari.co, Bandar Lampung - Empat komunitas di Bandar Lampung memberikan dukungan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Arinal Djunaidi dan Sutono (Ardjuno) di Pilkada Serentak 2024.

Keempat komunitas tersebut yakni Srikandi Laskar Merah Putih Bandar Lampung, Serikat Pekerja Transportasi Indonesia Bandar Lampung, Komunitas Ojol Roda Independen Lampung, serta Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Panjang, Bandar Lampung.

Dukungan empat komunitas itu disampaikan saat mengunjungi posko pemenangan pasangan Ardjuno di Jalan Soekarno Hatta, Tanjung Senang, Bandar Lampung, Selasa (24/9/2024).

A Mawardi Sobier, mewakili empat komunitas tersebut mengatakan, keputusan mendukung pasangan Ardjuno didasarkan pada rekam jejak Arinal Djunaidi yang dinilai sukses dalam pembangunan infrastruktur di Lampung.

"Kami mendukung pasangan Ardjuno karena Pak Arinal memiliki rekam jejak yang sangat baik, terutama dalam pembangunan infrastruktur," kata Mawardi, Selasa (24/9/2024)

Menurut Mawardi, perhatian Arinal terhadap masyarakat kecil juga menjadi pertimbangan mereka hingga memutuskan mendukung Arinal-Sutono.

"Contohnya, kampung halaman saya di Pagar Dewa mendapatkan bantuan ambulans dan bibit ikan ketika beliau (Arinal) masih menjabat sebagai Gubernur." Kata dia.

Mawardi juga menilai bahwa pasangan Ardjuno adalah kombinasi ideal, mengingat keduanya memiliki pengalaman luas sebagai birokrat.

Sementara, Ketua Koordinator Tim Relawan Ardjuno, Normizan menyambut baik deklarasi dukungan dari empat komunitas tersebut.

Normizan mengatakan, masyarakat memiliki peranan penting dalam menentukan pemimpin yang tepat demi masa depan Provinsi Lampung kedepan.

"Memilih pemimpin tidak boleh sembarangan. Pak Arinal sudah terbukti membawa perubahan nyata selama kepemimpinannya," tegas Normizan.

Menurut Normizan, Arinal selalu menunjukkan sikap kepemimpinan yang bertanggung jawab.

"Walaupun sempat dihujat, hasilnya positif. Sebanyak 17 ruas jalan telah selesai dibeton berkat bantuan dari pemerintah pusat, yang tidak lepas dari upaya Pak Arinal," jelasnya

Menurut Normizan, dalam kepemimpinannya, Arinal mampu menerima kritik tanpa membalasnya, dan menunjukkan komitmen yang kuat terhadap kepentingan rakyat. (*)

Editor Sigit Pamungkas