Logo

berdikari Politik

Kamis, 24 Oktober 2024

Debat Cagub di Unila, RMD - Jihan Siap Wujudkan Lampung yang Inklusif dan Berkeadilan

Oleh Yudha Priyanda

Berita
Calon Gubernur Lampung nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal (RMD), bersama Calon Wakil Gubernur dr. Jihan Nurlela saat tiba di GSG Unila untuk acara Debat Cagub. Foto: Berdikari.co

Berdikari.co, Bandar Lampung – Calon Gubernur Lampung nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal (RMD), bersama Calon Wakil Gubernur dr. Jihan Nurlela, tampil dalam debat yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Lampung (BEM Unila) di Gedung Serba Guna (GSG) pada Kamis, 24 Oktober 2024. Debat ini menjadi platform bagi pasangan calon untuk memaparkan visi dan misi mereka kepada masyarakat, terutama para pemuda dan mahasiswa.

Dalam penyampaian programnya, RMD menekankan bahwa Lampung memiliki potensi besar untuk berkembang, terutama jika Prabowo Subianto terpilih sebagai Presiden. Ia menyatakan bahwa sinergi antara program kerja provinsi dan kebijakan pemerintah pusat adalah kunci untuk kemajuan Lampung.

“Sinergi ini penting agar setiap kebijakan yang diterapkan bisa saling mendukung dan menguntungkan masyarakat,” ujar RMD. Ia juga memperkenalkan konsep Ekonomi Pancasila sebagai pilar utama dalam strategi transformasi Lampung.

“Ekonomi Pancasila menghargai nilai kemanusiaan dan mendorong keadilan serta pemerataan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat,” jelasnya di depan ratusan mahasiswa yang hadir.

RMD menguraikan tiga cita-cita utama yang ingin diwujudkan dalam kepemimpinannya: mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif, memperkuat sumber daya manusia yang unggul, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang beradab dan berkelanjutan.

dr. Jihan Nurlela menambahkan bahwa fokus utama mereka adalah pembangunan manusia. “Kami tidak hanya akan fokus pada infrastruktur, tetapi juga pada peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan,” ungkap Jihan.

Debat ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk mahasiswa dan akademisi, yang mendengarkan pemaparan dari pasangan calon ini dengan antusias. Dengan semangat kolaborasi dan perubahan, RMD dan Jihan optimis dapat membawa Lampung menuju kemajuan dan berkontribusi dalam mencapai visi Indonesia Emas 2045. (*)

Editor Sigit Pamungkas