Logo

berdikari Politik

Selasa, 12 November 2024

Arinal Djunaidi Janji Perbaiki Infrastruktur dan Dorong Harga Pertanian di Tubaba

Oleh Yudi Pratama

Berita
Arinal dan Sutono Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung nomor urut 1 saat menyapa ribuan pendukungnya di Tubaba. Foto: Berdikari.co

Berdikari.co, Tulangbawang Barat - Ribuan pendukung memadati Pesta Rakyat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal Djunaidi - Sutono (Ardjuno), di Lapangan Merdeka Tiyuh (Desa) Pulung Kencana, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Selasa (12/11/24). Acara tersebut menjadi ajang orasi politik yang penuh semangat dan harapan bagi masyarakat setempat.

Dalam pidatonya, Arinal Djunaidi menegaskan komitmennya untuk memperbaiki infrastruktur di Kabupaten Tubaba, khususnya jalan raya yang menjadi akses penting bagi kesejahteraan masyarakat. Selain itu, Arinal juga menyampaikan tekadnya untuk membantu petani, khususnya petani karet dan singkong, agar harga hasil pertanian mereka lebih menguntungkan.

"Saya berjanji, jika terpilih kembali sebagai Gubernur Lampung, saya akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan petani dan memastikan harga hasil pertanian mereka lebih baik. Kita juga akan perbaiki infrastruktur jalan agar memudahkan akses distribusi hasil pertanian," ujar Arinal.

Arinal mengungkapkan bahwa selama masa kepemimpinannya, produksi padi di Lampung telah meningkat hingga satu juta ton, menjadikan provinsi ini sebagai salah satu penghasil padi terbesar di Indonesia, dengan total produksi mencapai 3 juta ton. Hal ini turut berkontribusi pada posisi Lampung yang kini berada di peringkat lima besar produksi padi nasional.

Dalam kesempatan itu, Arinal mengajak seluruh masyarakat Tubaba untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilkada 27 November 2024 mendatang dan memilih pasangan nomor urut 1, Arinal Djunaidi-Sutono, serta pasangan Bupati Tubaba nomor urut 1, Novriwansyah Jaya-Nadirsyah (NoNa).

"Saya yakin, jika kita semua bekerja sama, pembangunan yang sudah dimulai akan terus berlanjut. Mari kita pilih calon pemimpin yang telah terbukti bekerja untuk kemajuan Lampung. Jangan lupa coblos Nomor 1," tegas Arinal.

Ketua Tim Kampanye Ardjuno, Umar Ahmad, menambahkan bahwa Arinal Djunaidi sudah terbukti membangun Provinsi Lampung dengan berbagai pencapaian, seperti menurunnya angka pengangguran, meningkatnya hasil pertanian, dan penurunan angka kemiskinan. Di bawah kepemimpinan Arinal, Lampung juga berhasil meraih lebih dari 100 penghargaan nasional.

"Di tangan Arinal Djunaidi, angka pengangguran berkurang lebih dari 700 ribu orang, hasil pertanian meningkat, dan Lampung memperoleh berbagai penghargaan. Dengan pengalaman yang sudah terbukti, kami yakin Arinal dapat melanjutkan pembangunan yang lebih baik untuk Lampung," ungkap Umar Ahmad.

Acara Pesta Rakyat tersebut juga dimeriahkan oleh berbagai artis lokal, termasuk Andika yang dikenal dengan panggilan Babang Tamvan, serta penampilan grup musik Intan Musik dan Yusuf Cak Culay Nabuy, yang menyumbangkan lagu-lagu hiburan untuk memeriahkan acara.

Dengan semangat tinggi, masyarakat Tubaba pun berharap Arinal Djunaidi dapat terus melanjutkan pembangunan yang telah dimulai dan membawa kemajuan bagi provinsi Lampung. (*)

Editor Sigit Pamungkas