Logo

berdikari Politik

Jumat, 15 November 2024

Arinal-Sutono Dukung Seni dan Budaya Lampung, Yusuf Cakculay Ajak Warga Pilih Cagub Nomor 1

Oleh Yudi Pratama

Berita
Yusuf Cakculay saat tampil dalam acara Pesta Rakyat Arjuno di Lamteng. Foto: Berdikari.co

Berdikari.co, Lampung Tengah – Ribuan warga memadati Lapangan Merdeka Kota Gajah, Lampung Tengah, dalam acara Pesta Rakyat yang digelar oleh pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal Djunaidi - Sutono (Ardjuno), pada Jumat (15/11/24). Acara yang berlangsung meriah ini juga menjadi ajang silaturahmi dan kampanye positif jelang Pilgub Lampung.

Salah satu momen paling dinanti adalah penampilan gitar tunggal dari musisi asal Lampung Tengah, Yusuf Cakculay. Dengan iringan lagu-lagu khas Lampung yang dipadukan dengan aransemennya yang modern, Cakculay berhasil memukau ribuan pengunjung yang hadir. Tak hanya itu, para penonton pun ikut bernyanyi bersama menikmati penampilan yang penuh semangat dan kebanggaan budaya daerah.

"Saya tampil di sini atas permintaan Bapak Arinal dan Sutono, sebagai bentuk kecintaan mereka terhadap budaya Lampung. Mari kita terus lestarikan seni dan adat kita," ujar Yusuf Cakculay di tengah penampilannya.

Selain menyuguhkan penampilan musik, Yusuf Cakculay juga mengajak warga untuk berpartisipasi dalam Pilgub Lampung yang akan digelar pada 27 November mendatang.

"Jangan lupa, 27 November nanti kita ke TPS dan pilih pasangan nomor urut 1, Arinal dan Sutono," ajaknya, yang disambut dengan tepuk tangan meriah dari para hadirin.

Pesta Rakyat Ardjuno ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sebagai bagian dari safari politik yang digelar oleh pasangan yang diusung oleh PDIP. Acara ini juga diwarnai penampilan musisi terkenal Andika Kangen Band dan Kiki The Potters, yang semakin memeriahkan suasana.

Acara ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan sekaligus memberikan energi positif bagi masyarakat Lampung Tengah dalam menghadapi pemilihan gubernur mendatang. (*)


Editor Sigit Pamungkas