Berdikari.co, Bandar Lampung - Maskapai Lion Air mengoperasikan pesawat Boeing 737-900 ER saat melakukan penerbangan perdana rute Lampung-Yogyakarta melalui Bandara Radin Inten II, Branti, Lampung Selatan, Minggu (21/1/2024).
Pesawat dengan nomor penerbangan JT 3566 tersebut membawa sebanyak 90 penumpang melakukan take off sekitar pukul 09.00 WIB. Pesawat ini memiliki kapasitas 215 seat atau tempat duduk.
General Manager Bandara Radin Inten II, Untung Basuki mengatakan, dengan adanya rute penerbangan baru ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas masyarakat serta meningkatkan kunjungan wisatawan ke Lampung.
"Pada tahun 2023 kemarin Bandara Radin Inten II Lampung telah mencatatkan 920 ribu jumlah perjalanan dengan 66 persen market share diraih oleh Lion Air Group," kata Basuki, Minggu (21/1/2024).
Perwakilan Lion Air Group, Kapten Feri mengatakan, pembukaan rute penerbangan rute Lampung-Yogyakarta sebagai bentuk partisipasi dan kontribusi positif Lion Air untuk menyediakan sarana transportasi.
"Semoga dengan pembukaan rute baru ini dapat mempererat ikatan antar destinasi wisata dan membawa dampak besar bagi pengembangan pariwisata di Indonesia khususnya di Lampung," katanya.
Feri mengungkapkan, dalam terbang perdana ini menggunakan pesawat Boeing 737-900 ER dengan nomor penerbangan JT 3566 membawa 90 penumpang. Pesawat ini memiliki kapasitas 215 seat.
Sementara itu, Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, mengapresiasi adanya rute penerbangan baru tersebut sebagai salah satu upaya untuk menghubungkan dua daerah yang memiliki pariwisata unggulan.
"Atas nama Pemprov Lampung saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada manajemen Lion Air Group yang kembali hadir untuk melayani rute penerbangan terbaru Lampung-Yogyakarta- Bali," kata Arinal.
Arinal mengatakan, sebagian besar masyarakat Lampung berasal dari Jawa Tengah dan Yogyakarta. Selain itu, Yogyakarta juga menjadi tujuan pendidikan bagi masyarakat Lampung.
"Sehingga penerbangan ini tidak hanya membuka pintu konektivitas antara dua destinasi pariwisata utama di negeri ini, tetapi juga mencerminkan semangat kerjasama antara daerah khususnya Lampung, Yogyakarta dan Bali," jelasnya.
Arinal menjelaskan, dengan adanya rute penerbangan baru ini dapat membawa dampak positif bagi Provinsi Lampung dalam pengembangan pariwisata baik domestik maupun mancanegara.
"Lampung banyak sekali memiliki destinasi wisata unggulan. Mulai dari Tanjung Setia, Gunung Krakatau, Taman Nasional Way Kambas, Teluk Kiluan, Pahawang, Tegal Mas, Bakauheni Harbour City, Pantai Lumbok, Pantai Gigi Hiu, Danau Suoh dan masih banyak lagi," ungkapnya.
Arinal berharap kepada seluruh maskapai penerbangan yang ada di Lampung dapat mengembangkan rute penerbangan ke berbagai kota besar seperti Bandung, Batam, Medan, Padang, Surabaya, dan juga Balikpapan.
"Untuk kedepannya saya yakin Lion Air Group akan terus berinvestasi pada sektor penerbangan di Provinsi Lampung dengan bisa menghadirkan kembali Maskapai Wings Air dan Batik Air ke Lampung," imbuhnya.
Untuk diketahui, jadwal keberangkatan dan tiba rute penerbangan Lampung-Yogyakarta-Bali dibuka setiap hari. Rinciannya, Lampung (TKG)-Yogyakarta (YIA) dengan kode penerbangan JT-3566 berangkat pukul 09.00 WIB tiba pukul 11.00 WIB. Dilanjutkan Yogyakarta (YIA)-Bali (DPS) berangkat 11.40 WIB tiba pukul 14.05 WITA.
Sebaliknya Bali (DPS)-Yogyakarta (YIA) dengan kode penerbangan JT-3567 berangkat 14.45 WITA dan tiba 15.15 WIB. Dilanjutkan Yogyakarta (YIA)-Lampung (TKG) Berangkat 15.55 WIB dan tiba pukul 17.55 WIB. (*)
Artikel ini telah terbit di Surat Kabar Harian Kupas Tuntas, edisi Senin 22 Januari 2024, dengan judul "Pesawat Lion Air Bawa 90 Penumpang Terbang Perdana Rute Lampung-Yogyakarta"