Logo

berdikari Politik

Kamis, 17 Oktober 2024

Sutono Jamin Program Ardjuno Akan Mensejahterakan Para Petani

Oleh ADMIN

Berita
Cawagub Lampung nomor urut 1, Sutono saat berdialog dengan petani di Padang Cermin Pesawaran. Foto: Ist

Berdikari.co, Pesawaran – Menjelang Pilkada Lampung 2024, calon Wakil Gubernur (Cawagub) nomor urut 1, Sutono, melakukan kunjungan ke petani di Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran pada Kamis (17/10/2024). Pertemuan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi dan mendengarkan langsung keluhan serta aspirasi para petani.

Sutono, yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung, menekankan pentingnya memahami kebutuhan masyarakat dalam rangka menciptakan program-program yang dapat meningkatkan kesejahteraan.

Cawagub Lampung, Sutono mengatakan, Ia ingin mendengar keluhan langsung para petani atau tani hutan yang ada di kawasan Tahura Wan Abdul Rachman.

“Saya kesini tentu selain bertemu dengan bapak ibu juga saya ingin mendengar langsung apa yang menjadi keluhan, solusi dan saran untuk nantinya dapat menjadi program baru yang dapat mensejahterakan masyarakat saat Arjuno memimpin Lampung,” kata Sutono.

Berpengalaman dalam bidang kehutanan dan perkebunan, Sutono meyakinkan para petani bahwa program-program yang ia tawarkan akan mendukung sektor-sektor tersebut.

“Saya jamin, bapak ibu tidak akan diusir dari kawasan hutan. Sebaliknya, kita akan memanfaatkan kawasan hutan untuk bercocok tanam, asalkan kita menjaga kelestariannya,” tegasnya.

Sutono mengajak kelompok tani untuk memberikan dukungan kepada pasangan calon Ardjuno agar bisa terpilih di Pilgub 2024. “Kami ingin membawa perubahan nyata bagi masyarakat. Mari kita bersama-sama berjuang untuk memenangkan Ardjuno,” tambahnya.

Ketua Panitia Penyelenggara, Suprayitno, menjelaskan bahwa pertemuan ini merupakan langkah awal untuk menjalin komunikasi dengan warga.

“Ini adalah kesempatan bagi kelompok tani untuk menyampaikan aspirasi mereka agar dapat dimasukkan ke dalam program Ardjuno,” katanya.

Iswanto, perwakilan kelompok tani Padang Cermin, mengungkapkan dukungan penuh terhadap pasangan Arinal dan Sutono.

“Kami percaya bahwa pengalaman mereka dalam pertanian dan kehutanan akan membawa perubahan positif bagi kami. Kami akan berjuang bersama untuk mensosialisasikan Ardjuno kepada masyarakat,” tandasnya.

Ia mengungkapkan, kelompok tani yang hadir disini mendukung penuh pasangan Arinal Djunaidi dan Sutono.

“Kita akan dukung penuh dengan berjuang bersama, memperkenalkan dan mensosialisasikan Ardjuno kepada warga sekitar, baik secara door to door maupun melalui perkumpulan warga, intinya kami dukung penuh Pak Arinal dan Sutono di Pilgub 2024,” tandasnya. 

Dengan antusiasme yang tinggi, petani di Padang Cermin siap mendukung Ardjuno, berharap agar kemenangan mereka dalam Pilgub 2024 dapat membawa kemajuan bagi sektor pertanian dan kehutanan di wilayah tersebut. (*)

Editor Sigit Pamungkas